20 Oktober 2015

Ide "Art, Craft & Creativity" by Kreasi Kita

Muncul ide "art, craft & creativity" ini karena melihat perkembangan teknologi yang membuat anak-anak kita sekarang ini jadi malas. Karena sering melihat anak sendiri sibuk dengan gadget, asyik menonton TV seperti ada didunianya sendiri, tanpa memikirkan dampak negatif yang muncul di kemudian hari. Ada dari beberapa anak yang pada akhirnya tidak dapat bersosialisasi didalam lingkungannya, bertahan dengan kesendiriannya, ada juga anak SD yang sudah harus memakai kacamata pada usia dini, ada juga yang pada akhirnya malas untuk berkumpul bersama keluarga dan ada juga yang sampai menarik diri didalam acara-acara yang mereka datangi.

Maka pada akhirnya muncul lah produk kami untuk membantu dalam mengatasi masalah utama anak sekarang. Dapat dikerjakan sendiri ataupun bersama keluarga nya, dapat di koleksi beberapa bentuk, juga bisa dijadikan ajang jual beli atau tukar menukar di lingkungan sekolah ataupun lingkungan rumah, memunculkan rasa kebersamaan dan sosialisasi mereka sendiri.

Launching pertama pada bulan Agustus 2015 lalu, 1 produk yang kami buat se simpel mungkin, dengan bahan yang seringan mungkin dan aman bagi anak-anak, menarik dengan warna-warna serta bentuk-bentuk yang kami buat. Dapat dipilih dari ukuran, small, medium dan large.

Selanjutnya akan muncul lagi beberapa produk ke depannya untuk mengembangkan kreatifitas anak dan cara mengembangkan ide-ide nya tanpa harus menggunakan alat teknologi dan berkarya bersama keluarga tercinta. Semoga produk ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Untuk yang ingin mengenal lebih jauh lagi tentang permainan ini, boleh berkunjung pada hari senin - jumat, jam 09.00 - 18.00, didaerah Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Free drink and free reading book. Silahkan menghubungi : +62217227969 (mbak iis).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Thank you for visiting our Website. We will in touch with you.